Monday, 9 May 2016

Aku Tidak Peduli


hai
aku pernah ngambek
tapi aku juga pernah jadi sasaran ngambek orang lain

alasannya sepele,
aku lebih memilih pergi untuk orang lain
daripada untuknya

alih-alih ngambek
bukankah lebih baik jika dia segera membuat janji denganku
untuk pergi menonton di malam minggu
atau sekedar menghabiskan waktu
di kafe biru lain waktu?

tapi dia lebih memilih untuk ngambek
menumpahkan kekesalannya yang katanya salahku

kalau saja dia mengajakku duluan
aku akan menolak semua undangan
untuk memenuhi ajakannya seorang
tapi sayang..
tidak pernah dia lakukan

jangan salahkan aku jika memilih pergi
aku lelah menanti
janji-janjinya terealisasi

asal dia tahu
aku juga butuh waktu
untuk berbincang dengan orang
agar aku tidak menjadi egois
karena terus memikirkan masalahku seorang

asal dia tahu
mereka yang setengah mati kesulitan
mencari waktu untuk pertemuan
namun tetap mengusahakannya
lebih pantas mendapatkan waktuku
daripada dirinya yang hanya diam menunggu

janji denganku saja dia lupakan..




Jogja, Mei 2016

Tentang Pertemuan


(i)
pertemuan menjadi sangat berarti
ketika setelah dua orang dipisahkan
oleh jarak membentang
sekian waktu lamanya

(ii)
apakah harus menunggu jarak
untuk membuat pertemuan menjadi berarti
dan dirindukan?

Tentang Waktu


(i)
waktu adalah hadiah yg berharga
karena ia tidak dapat kembali

(ii)
hadiah berharga
diberikan pada orang yg berharga pula
diberikan untuk sesuatu yg berharga pula

(iii)
ketika seorang teman
memberikan hadiah tersebut
bersyukurlah
karena kamu spesial bagi dirinya

(iv)
ketika seorang teman tidak
memberikan hadiah tersebut
bukan berarti kamu tidak spesial
hanya saja ada yg lebih penting baginya
daripada dirimu
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...