Saturday 28 May 2011

Kekuatan Sebuah LAGU

Percaya nggak, sih lagu itu punya kekuatan yang cukup besar untuk berbuat sesuatu? Misalnya, sugesti yang diberikan lagu tersebut saat kita mendengarkan atau menyanyikannya. Secara tidak langsung lagu yang kita dengar atau nyanyikan diterima otak lalu disimpan dalam salah satu kotak arsipnya. Saat kita mendengarkan lagu tersebut, otak bekerja membuka kotak arsip berisi lagu itu dan pada saat yang sama pula beberapa kotak lain ikut terbuka. Pikiran kitalah yang membukanya seiring dengan imajinasi yang tercipta saat mendengarkan lagu tersebut.

Kita mendengarkan lagu dengan berbagai macam motif, misalnya karena lagi pengen nyanyi-nyanyi, sebagai temen belajar, buat ngisi waktu saat nunggu antrian, sampaaaii lagu dijadikan sebagai ungkapan curahan hati. Yang paling sering sih, sebagai ungkapan curahan hati. Saat sedih, seneng, pengen marah-marah, suka sama seseorang kegiatan paling enak dilakukan ya nyanyi-nyanyi. Yang sedih, dengerin lagu sedih jadi ikutan trenyuh. Yang seneng, lagi jatuh cinta, dengerin lagu cinta..cinta.. mulu sambil mengulum senyum :). Yang lagi marah, dengerin lagu-lagu yang agak keras (paling nggak bisa buat triak-triak dikitlah), lalu asik nyanyi dengan suara menggelegar.

Selesai bernyanyi, ada rasa puas sudah mengeluarkan smua yang perlu dikeluarkan. Kemudian perasaan menjadi netral kembali setelah dilewati emosi yang menggebu-gebu beberapa saat lalu. Jadi enak dan lega gimana gitu pokoknya. Nah lho, hebat kan yang namanya LAGU itu. Berterimakasihlah pada mereka yang sudah menciptakan lagu-lagu yang sudah kita dengarkan. Tapiiiiii... Aku mo bahas 'kekuatan' yang lain.

Lagu atau apa yang kita dengar atau nyanyikan dapat men-sugesti pikiran kita. Dan entah bagaimana, terkadang ada perasaan (kayak indera ke-enam gitu deh) apa yang terucap dalam lagu tersebut bakal jadi kenyataan. Ketika kita jadi ketagihan mendengarkannya dan mulai mengait-ngaitkan isi lagu tersebut dengan peristiwa yang sedang terjadi di sekeliling kita. Meskipun dalam hal ini belum tentu terjadi pula kejadiannya. Bisa dipahami apa yang dimaksud? Intinya, lagu itu MAGIS jika kita tahu bagaimana harus mendengarkannya. Entah sebagai ungkapan curhat ataupun sebagai pengikut alur kejadian di sekitar kita, LAGU memiliki kekuatannya sendiri bagi siapa yang mendengarkannya.

Well, berhubung sudah tengah malam, baiklah saya pamit tidur dulu. Selamat malam :)


-Adf-052011-

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...